Kumpulan 100+ Soal Jurusan Kimia Industri KI [+Kunci Jawaban] 2020

Halo, kali ini saya akan membagikan kumpulan soal kejuruan untuk siswa/i jurusan Kimia Industri (KI). Dibawah ini terdapat 100+ Soal Pilihan Ganda, 15+ Essay beserta kunci jawabannya.



Langsung saja simak soal dan jawabannya dibawah ya.
NB: Jawabannya ditandai dengan tulisan yang diberi cetak tebal (bold)

Pilihan Ganda


1. Kelapa sawit memiliki prbandingan ukuran daging buah dan biji bervariasi. Jenis kelapa sawit dengan perbandingan daging buah dan biji yang seimbang merupakan varietas…

A. Dura
B. Tenera
C. Pesifera
D. Lokal
E. Import

2. Rendemen minyak sawit diperoleh dengan melalukan analisa TBS menyeluruh. Nilai rendemen menunjukkan nilai dari….

A. Kadar total minyak sawit
B. Kualitas minyak sawit
C. Kadar CPO
D. Kadar PKO
E. Kadar kernel

3. CPO merupakan salah satu produk industri kelapa sawit. CPO merupakak kependekan dari…

A. Crude Palm Oleo
B. Crudle Palm Oleo
C. Crudle Palm Oil
D. Crude Palm Oil
E. Crude Palm Oli

4. Massa TBS yang masuk ke pabrik dihitung untuk mengetahui bahan baku yang akan diproses. Untuk mengetahui massa TBS pada jembatan timbang dilakukan dengan cara…

A. Menimbang TBS yang Diangkut
B. Menimbang Truk pengangkut
C. Menimbang TBS dan Truk pengangkut
D. Selisih Hasil Timbangan TBS
E. Selisih hasil timbangan truk masuk dengan truk keluar

5. Sebelum dilakukan perebusan dalam sterilizer, TBS terlebih dahulu disortir dalam loading ramp. Tujuan penyortitan TBS pada Loading Ramp adalah….

A. Menumpuk TBS
B. Tempat sementara TBS sebelum direbus
C. Memisahkan TBS mentah, setengah masak, masak, lewat masak
D. Mematangkan buah yang mentah
E. menurunkan FFA TBS


6. Salah satu parameter mutu CPO adalah kadar FFA. FFA merupakan kependekan dari …

A. Free Fatty Acid
B. Free Faty Acid
C. Free Fati Acid
D. Free Fati Asid
E. Free Fatti Acid

7. Perebusan merupakan salah satu proses pengolahan TBS. Perebusan TBS tidak bertujuan untuk…

A. Mengurang peningkatan FFA
B. Mempermudah proses pembrondolah
C. Menaikkan kadar air
D. Menurunkan kadar air
E. Melunakkan daging buah

8. Setelah melewati proses perebusan, TBS akan dilewatkan ke mesin thereser. Fungsi Thereser pada pabrik kelapa sawit adalah…

A. Mematangkan TBS
B. Memisahkan Brondolan dari Janjangan
C. Melumat brondolan
D. Mengangkut TBS yang telah direbus
E. Memisahkan minyak denga fiber

9. Setelah melewati mesin thereser, sawit akan dilanjutkan ke mesin digester. Fungsi Digester adalah…,

A. Mematangkan TBS
B. Memisahkan Brondolan dari Janjangan
C. Melumat brondolan
D. Mengangkut TBS yang telah direbus
E. Memisahkan minyak denga fiber

10. Pengempaan kelapa sawit dilakukan di mesin pres (Scew Press). Fungsi dari Screw Press adalah…

A. Mematangkan TBS
B. Memisahkan Brondolan dari Janjangan
C. Melumat brondolan
D. Mengangkut TBS yang telah direbus
E. Memisahkan minyak denga fiber

11. CPO yang dihasilkan pada proses awal merupakan crude oil yang masih perlu dilakukan proses pemurnian untuk menaikkan mutunya. Proses pemurnian CPO berada pada stasiun

A. Decanter
B. Depericarper
C. Clarification
D. Vibrating Screen
E. Continious Sttleing Tank

12. Salah satu alat yang digunakan dalam pemurnian CPO adalah Vibro Sparator. Fungsi dari Vibro Sparator adalah….

A. Menyaring crude oil dari fiber dan kotoran
B. Memisahkan crude oil dari air
C. Memisahkan crude oil dengan lumpur
D. Menyaring CPKO
E. Menyaring Slude

13. Vertical Claririer Tank merupakan tangki sementara yang dilewati olwh CPO. Vertical Clarifier Tank bekerja dengan sistem…

A. Getaran
B. Penyaringan
C. Gravitasi
D. Hisapan
E. Pemanasan

14. Pada pabrik kelapa sawit, untuk mempermudah pengolahan kernel diperlukan CBC. CBC memiliki kepanjangan…

A. Cake Breaker Conveyor
B. Cake Breaker Crudeoil
C. Crudeoil Breaker Conveyor
D. Cake Breaker Credle
E. Cake Breaker Cernel

15. Nut Polishig Drum bekerja denga cara memutar kumpulan nut di dalam suatu silinder besar. Berikut ini yang tidak termasuk fungsi Nut Polishing Drum adalah

A. Memisahkan biji dari serabut
B. Membawa nut dari depericarper ke nut transport
C. Memisahkan nut dari sampah
D. Memisahkan gradasi nut
E. Memecah gumpalan nut

16. Nut yang telah bersih akan diproses selanjutnya di mesin riple mill. Fungsi dari Riplle Mill adalah

A. Memecahkan nut
B. Memisahkan nut dari cangkang
C. Memecah kernel
D. Memecah brondolan
E. Memisahkan brondolan dan empty bunch

17. Cangkang dan kernel yang masih bersatu dipisahkan dalam bak claybath. Claybath bekerja berdasarkan

A. Getaran
B. Penyaringan
C. Massa jenis
D. Hisapan
E. Pemanasan

18. Sebelum kernel produksi dijual maka kernel disimpan dalam

A. Kernel silo
B. Kernel storage
C. Kernel dryer
D. Kernel cyclone
E. Kernel Mill

19. Salah satu produk dari kelapa sawit adalah minyak PKO. PKO kependekan dari….

A. Palm Kernel Oleo
B. Palm Kernel Oli
C. Palm Kernel Oil
D. Palm Kernel Oleochemical
E. Palm Kernelat Oil

20. Berbagai jenis asam lemak dapat terkandung dalan CPO. Asam lemak bebas yang terbanyak pada CPO adalah

A. asam laurat
B. asam stearat
C. asam oleat
D. asam palmitat
E. asam lemak

21. PKO juga mengandung asam lemak bebas yang memepengaruhi mutunya. Asam lemak bebas yang terdapat pada PKO adalah

A. asam laurat
B. asam stearat
C. asam oleat
D. asam palmitat
E. asam lemak

22. Salah satu hasil olahan kernel adalah cake dan meal. Perbedaan Cake dengan Meal adalah

A. Cake hasil first press dan meal hasil second press
B. Cake lebih halus dari meal
C. Meal lebih kasar dari cake
D. Minyak Cake lebig sedikit dari meal
E. cake bisa langsung diual

23. Dalam menentukan kadar FFA terdapat berbagai zat yang digunakan, salah satunya adalah KOH atau NaOH. Fungsi dari larutan KOH atau NaOH dalam penentuan FFA adalah

A. pelarut
B. pereaksi dengan asam
C. pereaksi dengan basa
D. indikator
E. pereaksi penetral minyak

24. Phenolptalein ditambahkan saat proses penentuankadar FFA. Fungsi dari Phenolphtalein dalam analisis FFA adalah

A. pelarut
B. pereaksi dengan asam
C. pereaksi dengan basa
D. indikator
E. pereaksi

25. Dalam menentukan kadar FFA diperlukan data berat molekul asam yang akan dicari. Berat molekul asam palmitat adalah

A. 2, 56
B. 25,6
C. 256
D. 2556
E. 265

26. CPO sebelum dijual mengalami beberapa proses. Salah satunya adalah proses bleaching. Proses bleaching CPO bertujuan untuk…..

A. mendinginkan CPO
B. mengurangi warna CPO
C. menghilangkan bau CPO
D. menghilangkan FFA
E. mengurangi FFA

27. Untuk meningkatkan mutu CPO, crude oil dihilangkan getahnya dengan proses degumming. Degumming CPO menggunakan pereaksi…..

A. H3PO4
B. H2SO4
C. HCl
D. HNO3
E. NaOH

28. CPO siap jual telah mengalami proses bleaching, degumming dan deodorizing. CPO yang telah mengalami proses bleaching, degumming, deodorizing dinamakan dengan….

A. BPO
B. DPO
C. RBPO
D. RBDPO
E. RDBPO

29. Untuk menghilangkan kandungan bleaching eart pada proses bleaching dari dalam minya digunakan proses pemisahan dengan cara

A. Filtrasi
B. distilasi
C. koagulasi
D. grafitasi
E. kromatografi

30. Fraksi cair yang diperoleh dari proses refinery minya RBDPO disebut dengan

A. stearin
B. olein
C. asam lemak
D. free fatty acid
E. trigliserida

31. Logam natrium adalah logam yang penyimpanannya di dalam minyak tanah dan tidak dapat bercampur dengan air. Jika logam natrium bercampur dengan air, yang terjadi adalah...

A. menimbulkan ledakan
B. menimbulkan api
C. menimbulkan gas beracun
D. menimbulkan gas yang bersifat korosif
E. menimbulkan gas yang bersifat iritan

32. Kalium permanganat merupakan bahan yang dalam penyimpanannya tidak dapat bercampur dengan gliserin. Jika kalium permanganat bercampur dengan gliserin maka reaksinya dapat berakibat...

A. menimbulkan ledakan
B. menimbulkan api
C. menghasilkan gas beracun
D. menghasilkan gas korosif
E. menghasilkan gas iritan

33. Suatu dokumen berisikan data seperti dibawah ini:

1. Identitas bahan dan nama perusahaan
2. Komposisi bahan
3. Identifikasi bahaya
4. Penyimpanan dan penanganan bahan
5. Sifat fisika dan kimia

Data-data tersebut merupakan sebagian isi dari dokumen ....

A. P3K
B. MSDS
C. Buku Kerja
D. Identitas bahan
E. Dokumen Lab

34. Perhatikan data berikut ini:

1. Mengatur manusia
2. Wajib dipatuhi oleh semua orang
3. Terdapat lembaga resmi
4. Bersifat memaksa
5. Perbuatan hukum
6. Tertulis dan tidak tertulis

Yang termasuk dalam unsur hukum adalah…

A. 1, 2, 4, 5
B. 2, 3, 4, 5
C. 1, 2, 3, 4
D. 2, 3, 5, 6
E. 3, 4, 5, 6

35. Santi diberi tugas untuk mengelompokkan beberapa bahan kimia berdasarkan sifatnya. Dari bahan kimia yang tersedia dibawah ini, yang merupakan bahan kimia yan bersifat korosif adalah …

A. Asam klorida
B. NaOH padatan
C. Etanol
D. Metanol
E. NaCl

36. Agung bersama teman sekelompoknya melakukan praktikum di laboratorium. Saat menggunakan asam sulfat ada benda yang masuk kedalam cairan asam sulfat pekat dalam beaker glass. Sebaiknya cara bagas yang paling tepat untuk mengambil benda tersebut adalah …

A. Mengambil dengan dua ujung jari
B. Menumpah bahan ke tempat lain
C. Menggunakan alat penjepit
D. Menggunakan alat sendok
E. Menggunakan sumpit

37. Perhatikan data berikut !

1) Hindarkan dari gesekan
2) Disimpan dekat dengan api
3) Simpan yang jauh dari api
4) Jauhkan dari tempat basah
5) Simpan zat itu dalam keadaan basah
6)Hindarkan dari badan karena dapat menimbulkan iritasi

Dari data di atas, perlakuan terhadap bahan kimia yang eksplosif adalah …

A. 1,3,5
B. 1,3,4
C. 1,4,5
D. 4,5,6
E. 3,5,6

38. LDKB (Lembar Data Keselamatan Bahan) merupakan sebuah dokumen yang wajib disertakan pada setiap bahan kimia, apapun jenis nya. Dokumen MSDS atau LDKB dibuat khusus tentang suatu bahan (kimia) mengenai pengenalan umum, sifat-sifat bahan, cara penanganan, penyimpanan, pemindahan dan pengelolaan limbah buangan bahan kimia tersebut. Lembaran ini disebut juga dengan....

A. MSDS
B. CRW
C. CTHA
D. CLW
E. MRSD

39. Berikut ini adalah karakteristik dari bahan baku gelas yang banyak dipakai di laboratorium kimia.

1. Bahan baku gelas tahan terhadap reaksi kimia.
2. Bahan baku gelas mudah pecah terhadap tekanan mekanik.
3. Bahan baku gelas tahan terhadap perubahan temperatur yang mendadak.
4. Bahan baku gelas mudah tumbuh jamur sehingga mengganggu daya tembus cahaya.
5. Bahan baku gelas memiliki daya tembus cahaya yang besar.

Yang merupakan kelebihan/ keuntungan bahan baku gelas adalah....

A. 1,2,3
B. 1,3,5
C. 1,2,4
D. 2,3,5
E. 1,2,5

40. Setiap perusahaan wajib menjamin kesejahteraan karyawannya agar kualitas pekerja baik sehingga produksi juga baik. Untuk menjamin kesejahteraan pekerja/ karyawan maka aspek yang harus menjadi perhatian perusahaan adalah …

A. Kesehatan dan Keselamatan Kerja
B. Keselamatan dan Kegiatan Karyawan
C. Keamanan Kerja Karyawan
D. kegiatan Kerja Karyawan
E. Keamanan dan Prosedur Kerja

41. Didalam laboratorium terdapat aturan-aturan yang harus diperhatikan oleh setiap laboran agar setiap pekerjaan dapat dikerjakan sesuai dengan hasil yang diharapkan. Jika terjadi kecelakaan kerja di laboratorium, penyebab kecelakaan yang mungkin adalah ...

A. Kecelakaan murni
B. Kelalaian
C. Kecerobohan
D. Kecelakaan akibat kerja
E. Mengabaikan Standar Operasional Presedur (SOP)

42. K3LH merupakan bagian yang penting bagi setiap perusahaan dan pekerja. Maka dari itu perlu ada bagian khusus di perusahaan yang mengurus K3LH. Selain perusahaan, para pekerja juga perlu mempelajari K3LH. Dibawah ini yang termasuk tujuan mempelajari K3LH adalah….

A. Mencegah, mengurangi terjadinya kecelakaan dan PAK (Penyakit Akibat Kerja)
B. Menjamin kemakmuran bagi masyarakat yang akan bekerja disebuah perusahaan
C. Agar siswa mengetahui kegiatan yang dilakukan para pekerja dengan prosedur K3 yang benar
D. Mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan oleh perusahaan
E. Menjamin Keamanan dan Kesejahteraan bagi pekerja dan perusahaan

43. K3LH dalam perusahaan bukanlah suatu bagian perusahaan yang diatur sendiri oleh perusahaan tersebut, melainkan berdasarkan aturan dan perundang-undangan. Dasar Hukum dari K3LH adalah….

A. UU No 4 Tahun 1971 tentang kesehatan dan keselamatan kerja
B. UU No 3 Tahun 1970 tentang kesehatan dan keselamatan kerja
C. UU No 2 Tahun 1987 tentang kesehatan dan keselamatan kerja
D. UU No 1 Tahun 1970 tentang kesehatan dan keselamatan kerja
E. UU Tahun 1979 tentang kesehatan dan keselamatan kerja

44. Berikut ini adalah penyebab kecelakaan,

1. Terjatuh, terjepit, pengaruh suhu tinggi
2. Kontak dengan bahan-bahan berbahaya, tertimpa benda jatuh, tersambar petir
3. Pengaruh suhu tinggi, terjatuh, tertimpa benda jatuh
4. Gerakan melebihi kemampuan, tersambar petir, terjatuh

Dari uraian diatas manakah yang merupakan kecelakaan kerja.....

A. 1,2,3
B. 4,3,2
C. 4,2,1
D. 1,2,3,4
E. 1 dan 2

45. Ani seorang laboran baru, diberikan tugas untuk menata laboratorium dengan memperhatikan aspek kesehatan dan keselamatan kerja. Berikut ini yang merupakan langkah yang paling tepat untuk menjaga keselamatan kerja dalam laboratorium adalah ....

A. menyimpan alat yang mudah pecah di rak tertutup
B. menyimpan bahan kimia cair di rak dengan ketinggian di atas kepala
C. meletakan pemadam kebakaran di dalam almari tertutup rapat
D. menyediakan kotak pertolongan pertama di tempat yang tinggi
E. makan dan minum di laboratorium

46. Ibu Rina sedang memasak menggunakan kompor minyak tanah, tiba-tiba kompornya meledak dan terbakar. Jika kamu berada dirumah ibu Rina dan akan memadamkan api, media pemadam kebakaran yang tidak diperbolehkan untuk memadamkan kebakaran tersebut adalah....

A. Pasir
B. Foam/busa
C. Air
D. Tepung kimia kering
E. Lumpur

47. Disekolah terjadi kebakaran kecil. Jika sumber kebakaran berasal dari perpustakaan yang berisi banyak buku, maka kebakaran tersebut digolongkan kebakaran....

A. kelas A
B. kelas B
C. kelas C
D. kelas D
E. kelas E

48. Ruma Andi mengalami kebakaran yang disebabka karena korsleting listrik. Alat pemadam kebakaran yang diperbolehkan untuk memadamkan kebakaran tersebut adalah …

A. Air, Tepung kimia kering
B. Air, Busa
C. CO2, Air
D. Tepung kimia kering, CO2
E. Lumpur, Air

49. Seandainya anda sedang menonton TV dirumah dan tiba-tiba TV anda mati dan terdapat percikan api dari kabel-kabel sekitar TV, tindakan awal yang paling tepat anda lakukan adalah....

A. telepon pemadam polisi
B. matikan sumber listrik
C. berteriak meminta tolong tetangga
D. mengambil air sebanyak-banyaknya
E. berlari keluar rumah

50. Seorang pimpinan perusahaan ingin melengkapi peralatan keamanan di kantornya dengan suatu alat yang dapat mendeteksi apabila ada asap yang secara otomatis alat ini akan memberitahukan kepada seluruh karyawan maupun orang lain yang berada didalam kantor.

Peralatan yang harus dibeli bapak tersebut adalah....

A. Sprinkler
B. Fire alarm
C. Detektor asap/smoke detektor
D. Hidran
E. Reminder

51. Bapak Rudy adalah seorang direktur perusahaan minyak kelapa sawit. Salah satu pabriknya mengalami kebakaran. Sebagai seorang pimpinan, tndakan yang harus bapak tersebut lakukan terlebih dahulu adalah....

A. Meningkatkan produksi sebanyak-banyaknya agar tidak mengalami kerugian
B. Memberikan penanganan kesehatan bagi pekerja yang terluka ataupun santunan bagi keluarga jika ada korban jiwa
C. Mendata segala kerugian yang diakibatkan kebakaran
D. Membangun kembali bangunan yang rusak agar cepat berproduksi
E. Mencari bantuan dari pihak lain agar dapat segera mendirikan pabrik yang baru

52. Pada skala laboratorium terdapat alat yang digunakan untuk mengamati objek yang berukuran sangat kecil, alat tersebut adalah

a. Mikroorganisme
b. Mikroskop
c. Lensa Okuler
d. Lensa Objek
e. Optik

53. Seperti halnya manusia, hewan dan tumbuhan adalah makhluk hidup berukuran besar dan kasat mata, sedangkan makhluk hidup yang berukuran yang sangat kecil, adalah...

a. Mikroorganisme
b. Mikroskop
c. Bakteri
d. Jamur
e. Khamir

54. Dari berbagai banyak macam mikroorganisme di alam yang termasuk bagian dari mikroorganisme pada opsi berikut adalah...

a. Bakteri, jamur, dan virus
b. Bakteri, jamur, protozoa
c. Jamur, khamir, yeast
d. Jamur, kapang, bakteri
e. Bakteri, jamur, yeast

55. Pada mikroskop memiliki bagian penting dalam pengoperasiannya, bagian mikroskop yang berhubungan dengan bagian pengaturan cahaya adalah..

a. Mikroskop optik
b. Mikroskop mekanik
c. Lensa Objek
d. Lensa Okuler
e. Kondensor

56. Mikroorganisme pada bagian perkembangbiakan banyak menggunakan proses tertentu, mikroorganisme yang hidup dengan membelah diri melalui pertumbuhan tunas adalah..

a. Kapang
b. Bakteri
c. Jamur
d. Khamir
e. Yeast

57. Pada mikroorganisme juga memiliki faktor lingkungan dan juga termasuk pH untuk perkembangbiakannya, mikroorganisme yang hidup pada kisaran pH 1,5 - 11 adalah..

a. Khamir
b. Kapang
c. jamur
d. Bakteri
e. Yeast

58. Suhu sangat berpengaruh pada pertumbuhan bakteri, bakteri yang hidup pada suhu 14-20 ºC adalah bakteri...

a. Mesofilik
b. Psikoropik
c. Termofilik
d. Bakteriofak
e. Bakteritermo

59. Pada mikroorganisme memiliki fase kehidupan, dibawah ini urutan fase yang benar pada pertumbuhan mikroba adalah

a. adaptasi, pertumbuhan, stasioner dan kematian
b. pertumbuhan, adaptasi, stasioner dan kematian
c. stasioner, pertumbuhan adaptasi dan kematian
d. kematian, stasioner, pertumbuhan dan adaptasi
e. pertumbuhan, adaptasi, kematian dan stasioner

60. Pada pertumbuhan mikroba juga mempunyai gangguan dalam pertumbuhan, berikut yang merupakan faktor yang mempengaruhi kehidupan mikroba adalah

a. Ketersediaan Fe
b. Ketersediaan CO2
c. Ketersediaan Nutrisi
d. Ketersediaan Lolam
e. Tidak Terlalu asam

61. Dalam proses laboratorium terdepata beberapa pekerjaan mengenai bakteri, pekerjaan memindahkan bakteri dari medium lama ke medium baru adalah..

a. Isolasi
b. Inokulasi
c. Inkubasi
d. Sterilisasi
e. Fermentasi

62. Pada mikroorganisme terdapat bagian bagian tertentu salah satunya adala miselium. Apa yang dimaksud dengan miselium?

a. Kumpulan benang halus
b. Kumpulan hifa-hifa
c. Benang halus yang tersusun hifa
d. Kumpulan benang hifa
e. Kumpulan sel

63. Mikroba juga dapat hidup dan berkembang dalam beberapa proses perkembangbiakan. Mikroorganisme berkembang biak dengan pembentukan spora dan membelah diri adalah

a. Kapang

b. Jamur
c. Khamir
d. Bakteri
e. Yeast

64. Pada mikroba mempunyai kurva proses kehidupan mikroba dalam hal ini fase mikroba dalam proses perkembang biakan dan berkembang adalah fase...

a. log
b. lag
c. stasioner
d. adaptasi
e. pertumbuhan

65. Pada mikroorganisme yaitu fungi memiliki beberapa kingdom, berikut ini manakah yang merupakan bagian kingdom pada fungi...

a. chromista, fungi, bacteria
b. chromista, protista, fungi
c. fungi, protoctista, chromistan
d. protoctista dan fungi
e. chromista, protoctista, fungi
66. Pada mikroorganisme, kelompok hidup yang memperoleh makanan dengan cara menguraikan sisa makhluk hidup lain merupakan fungsi dari kingdom..

a. chromista
b. oomycota
c. fungi
d. protoctista
e. bacteria

67. Pemindahan sedikit materi genetik, bahkan satu gen saja dari satu sel bakteri ke sel bakteri yang lainnya merupakan perkembang biakan bakteri, berikut adalah metode..

a. Transformasi
b. Transduksi
c. Konjugasi
d. Problemasi
e. Transplantasi

68. Banyak jenis-jenis bakteri yang berperan penting dalam kehidupan salah satunya bakteri Nitrat sebagai bakteri pembuatan asam nitrat. Bakteri nitrat (Nitrobacter) merupakan contoh dari bakteri..

a. Aerob
b. Anaerob
c. Psikotropik
d. Aerob fakultatif
e. Anaerob fakultatif

69. Bakteri yang mendapatkan energi tanpa menggunakan oksigen, contohnya bakteri Micrococcus denitrificans adalah merupakan defenisi dari

a. Bakteri Aerob
b. Bakteri Anaerob
c. Bakteri Aerob fakultatif
d. Bakteri Anaerob fakultatif
e. Bakteri Psikotropik

70. Bakteri pada dasarnya memiliki struktur tubuh yang merupakan produk utama dalam kehidupannya, Berikut yang termasuk struktur dasar dari bakteri adalah..

a. Paru-paru
b. Jantung
c. Dinding Kulit
d. Pankreas
e. Sitoplasma

71. Pemindahan materi genetik satu sel bakteri ke sel bakteri lainnnya dengan perantaraan organisme yang lain yaitu bakteriofage (virus bakteri) adalah...

a. Transformasi
b. Transduksi
c. Konjugasi
d. Problemasi
e. Transplantasi

72. Mikroba pada dasarnya hidup memiliki tempat yang mana tempat tersebut dapat menguntungkan bagi dirinya. Berikut yang termasuk dari macam-macam media pertumbuhan mikroba adalah

a. media busa
b. media serbuk
c. media cair
d. media keras
e. media lunak

73. Media tempat perkembangbiakan mikroba Menurut Hadioetomo (2010) dibedakan menjadi 2 menurut komposisi kimiawinya, media tersebut adalah..

a. Media cair dan kental
b. Media keras dan kering
c. Media sintesis dan non sintesis
d. Media padat dan gas
e. Media keras dan sitesis

74. Pada prosesnya untuk mematikan semua organisme hingga sporanya pada suatu obyek, agar dalam penggunaan benda atau obyek pada kegiatan selanjutnya tidak terjadi kontaminasi atau kegagalan, merupakan prinsip kerja dari...

a. isolasi
b. inokulasi
c. fermentasi
d. sterilisasi
e. stereokimia

75. Pada laboratorium media NA (Natrium Agar) biasanya digunakan untuk pertumbuhan mikroba, pada media NA ini spesifik mikroba dapat tumbuh adalah mikroba...

a. bakteri
b. jamur
c. kapang
d. khamir
e. yeast

76. Sterilisasi merupakan konsep pembersihan tempat (wadah) yang akan digunkanan pada percobaan. Pada prinsipnya sterilisasi dilakukan dengan berbagai cara, adalah....

a. filtrasi cairan, dan udara
b. mekanik, fisik dan kimiawi
c. pemanasan dan penyinaran UV
d. Filtrasi, pemanasan dan kimiawi
e. mekanik, UV dan fisik

77. Biasanya sterilisasi ini menggunakan senyawa desinfektan antara lain alkohol. Antiseptik kimia biasanya dipergunakan dan dibiarkan menguap seperti halnya alkohol. Proses ini menggunakan prinsip sterilisasi

a. Filtrasi
b. Mekanik
c. UV
d. Kimiawi
e. Fisik

78. Pada perkembangbiakan bakteri dapat dilakukan beberapa metode perkembangbiakkan, menurut Hadioetomo (1993), terdapat metode yang dilakukan untuk memperoleh biakan murni adalah metode....

a. metode gores dan osse
b. metode garis dan gores T
c. metode gores dan tuang
d. metode tuang dan osse
e. metode penguapan

79. Pada proses pembuata makanan memiliki bahan baku utama pembuatannya. Bahan baku yang berasal dari bahan kaya gula, seperti: anggur, apel, nira kelapa, dan malt adalah...

a. Keju
b. Tepung terigu
c. Cuka
d. Mentega
e. Margarin

80. Adi ingin mengencerkan 50 mL larutan HCl 2 Molar menjadi 100 mL larutan HCl 1 molar. Alat yang paling tepat digunakan untuk pengenceran tersebut adalah ....

A. Gelas kimia 100 mL
B. Gelas ukur 100 mL
C. Pipet volume
D. Labu ukur 100 mL
E. Erlenmeyer 100 mL

81. Perhatikan data berikut!

1) Masker
2) Jas kerja
3) Sarung tangan
4) Helm

Yang merupakan kelengkapan kerja di laboratorium adalah …

A. 1 dan 3
B. 1 dan 4
C. 3 dan 4
D. 2 dan 3
E. 1 dan 2

82. Pada saat melakukan praktikum kimia yang membutuhkan bahan sebesar 2,445 gram, neraca yang paling tepat untuk digunakan adalah ....

A. Neraca sama lengan
B. Neraca O’hauss tiga lengan
C. Neraca analog
D. Neraca analitik digital
E. Neraca pegas

83. Firman melakukan praktikum titrasi asam basa dengan menggunakan indikator penolptalein. Penolptalein yang dibutuhkan sebanyak 3 tetes. Alat yang paling tepat digunakan untuk mengambil larutan penolptalein dari dalam botol adalah ….

A. Pipet volumetri
B. Gelas ukur
C. Pipet tetes
D. Pinset
E. Sendok porselen

84. Cara menyimpan alat laboratorium :

1) Tabung reaksi: dikeringkan, disimpan di rak
2) Erlemeyer: dikeringkan, simpan di luar, dekat bahan kimia
3) Stopwatch: dibersihkan, simpan dalam lemari terkunci
4) Pipet tetes: dibersihkan, disimpan di laci
5) Lampu bunsen: ditutup dengan penutup plastikpada bagian sumbunya

Cara penyimpanan alat laboratorium yang benar adalah …

A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 4
C. 2, 3, 5
D. 3, 4, 5
E. 1, 4, 5

85. Pertolongan pertama pada luka bakar karena basa dilakukan dengan mencuci menggunakan air sebanyak-banyaknya dan dilanjutkan dengan....

A. Natrium hidrogen karbonat 1%
B. Asam cuka 1%
C. Tangan diberi benzene konsentrasi tinggi
D. Asam sulfat pekat
E. Asam klorida 36%

86. Trinitrotoluena (TNT) merupakan bahan kimia yang dapat digunakan sebagai peledak. Ini menunjukkan bahwa TNT bersifat....

A. Corrosive
B. explosive
C. danger for environment
D. poison
E. irritant

87. Jika kita ingin mengambil zat cair sebanyak 2,1 mL dengan tepat, alat ukur kuantitatif yang dapat digunakan adalah....

A. labu ukur
B. Gelas kimia
C. Pipet tetes
D. Pipet ukur
E. Tabung reaksi

88. Alkohol merupakan zat yang mudah terbakar langsung/ bahan flammabledan memiliki titik didih yang rendah yaitu 74,40C sehingga mudah menguap. Agar tidak terbakar dan menguap, cara yang tepat untuk memanaskan alkohol adalah ….

A. Didekatkan api pada jarak tertentu
B. Memasukkan ke tabung reaksi dan direbus dalam air
C. Dimasukkan ke dalam gelas kimia
D. Dipanaskan langsung di atas api
E. Didekatkan dengan api dengan jarak yang dekat

89. Pada saat memanaskan cairan non flammable menggunakan tabung reaksi dengan penjepit, teknik yang paling tepat agar proses pemanasan tidak membahayakan yaitu....

A. Tangan memegang penjepit dan ditekan, dipanaskan di atas nyala api
B. Tangan kiri memegang penjepit dan tangan kanan memegang tabung reaksi
C. Tangan memegang ujung penjepit, dipanaskan dan tabung sambil digetarkan
D. Tangan memegang penjepit, dipanaskan sambil digetarkan dan mulut tabung reaksi ke arah yang aman
E. Tangan memegang penjepit dan ditekan, dipanaskan dan mulut tabung reaksi kearah pengamat

90. Pada proses pengolahan limbah berupa dedunan kering yang diubah menjadi pupuk kompos, diperlukan bantuan mikroorganisme untuk menguraikan limbah tersebut. Teknik ini termasuk pada teknik unit pengolahan....

A. anorganik
B. fisika
C. kimiawi
D. biologi
E. fisik

91. Banyaknya limbah yang dibuang di sungai dapat menyebabkan terganggunya ekosistem sungai san penyumbatan sistem drainase sehingga menyebabkan kerugian bagi makhluk hidup. Dari akibat yang ditimbulkan, dapat disimpulkan bahwa limbah adalah....

A. hasil buangan dari kegiatan hewan dan tidak menyebabkan keseimbangan Iingkungan berubah
B. suatu benda yang tidak mengandung berbagai bahan yang membahayakan kehidupan manusia atau hewan
C. hasil buangan dari kegiatan manusia atau dari alam yang menyebabkan keseimbangan Iingkungan terganggu.
D. hasil buangan dari kegiatan industri yang tidak mengganggu Iingkungan
E. suatu zat yang menyebabkan pencemaran udara dan tanah

91. Berdasarkan tingkat pencemarannya, limbah terbagi menjadi limbah B3 dan limbah non B3. Limbah B3 merupakan hasil dari kegiatan manusia yang mengandung bahan kimiayang beracun dan berbahaya bagi makhluk hidup. Berikut yang termasuk penghasil limbah B3 adalah...

A. limbah rumah makan
B. limbah padat dan cair dari industri baterai kering dan aki.
C. limbah kotoran ternak
D. tumpukan sampah dedaunan kering
E. sampah botol kemasan air minum

92. Limbah non B3 merupakan limbah yang tidak mengandung bahan beracun dan berbahaya. Limbah non B3 terbagi menjadi limbah yang dapat diuraikan mikroorganisme dan tidak dapat diuraikan oleh mikroorganisme. Contoh limbah yang dapat diuraikan mikroorganisme....

A. Makanan basi
B. Limbah anorganik
C. Kaca bangunan
D. Mobil rusak
E. Plastik kemasan

93. Keberadaan limbah yang tidak dapat diuraikan oleh mikroorganisme akan menyebabkan pencemaran lingkungan semakin memburuk. Sebaliknya, limbah yang dapat diuraikan oleh jasad renik bisa menjadi sumber nutrisi bagi tanah dan menyuburkan tanaman. Limbah yang jika terurai akan menjadi sumber nutrisi bagi tanah adalah....

A. Pestisida
B. Pecahan kaca
C. Kaleng bekas
D. Daun-daun kering
E. Botol plastik

94. Seseorang yang berkontak dengan limbah B3 baik melalui inhalasi, oral, maupun kulit dapat menyebabkan berbagai macam penyakit. Bahan yang tidak menyebabkan penyakit bila berkontak dengan makhluk hidup adalah....

A. Hg
B. Pb
C. Ni
D. Cu
E. O2

95. Ada beberapa cara pengolahan limbah menjadi bahan yang lebih bermanfaat. Salah satunya membuat pupuk dari limbah organik. Limbah yang dapat diolah menjadi pupuk, kecuali....

A. Kulit buah
B. Sisa sayuran
C. Dedaunan kering
D. Kayu
E. Kaca

96. Metode pengolahan limbah non B3 yang tidak menyebabkan polusi tanah maupun udara dan dapat meningkatkan nilai ekonomi salah satunya dengan cara...

A. Open dumping
B. Recycle
C. Insenerasi
D. Sanitari landfill
E. Pengomposan

97. Barang elektronik yang telah rusak tidak dapat diuraikan oleh mikroorganisme karena komponennya berbuat dari logam dan plasti sehingga termasuk ke dalam jenis limbah...

A. Incineration
B. Polutan
C. Limbah organik
D. Limbah anorganik
E. Landfillberacun

98. Sebelum melakukan analisis, ada beberapa metode pengkondisian sampel yang perlu dilakukan. Pengkondisian yang bertujuan untuk mengecilkan ukuran partikel disebut...

A. Maserasi
B. Penggerusan
C. Sokhletasi
D. Destilasi
E. Filtrasi

99. Menyimpan bahan kimia di laboratorium harus memperhatikan jenis bahan dan keadaan laboratorium. Hidrogen peroksida (H2O2) merupakan zat kimia yang sensitif terhadap cahaya sehingga harus disimpan dengan cara....

A. disimpan di dalam botol plastik
B. disimpan di dalam botol plastik di bawah cahaya lampu
C. tingkadisimpan di dekat sumber api
D. disimpan di dalam botol kaca berwarna gelap dan dihindari dari kontak matahari secara langsung
E. disimpan dalam botol plastik di dekat jendela

100. Salah satu penyumbang limbah terbesar di sungai adalah simbah rumah tangga. Limbah rumah tangga yang dapat ditemukan di sungai adalah... 

A. DDT
B. logam berat
C. kebocoran minyak di perairan
D. pemakaian pestisida
E. sampah dapur dan air kakus

101. Penanganan limbahanorganik dengan cara pembakaran dapat menyebabkan masalah baru seperti polusi udara, sementara penanganan dengan cara menumpuk limbah dapat menyebabkan pencemaran tanah san udara. Penanganan yang tidak menyebabkan polusi adalah ….

A. didaur ulang
B. dibakar
C. dihancurkan
D. dibungkus plastik baru dibuang
E. dikubur

102. Pada saat melakukan ekstraksi dengan menggunakan sokhlet, yang berfungsi sebagai wadah untuk sampel yang ingin diambil zatnya yaitu...

A. Kondensor
B. Timbal
C. Pipa F
D. Sifon
E. Hot plate

103. Dalam perhitungan teknik, penting sekali diperhatikan satuan yang dipergunakan pada berbagai operasi hitung. Di dalam kehidupan dikenal sistem satuan. Di bawah ini merupakan satuan dari English Absolute System (Sistem British) adalah...

a. Foot (ft), Pounds (lb), Second (s)
b. Centimeter (cm), Gram (gr), Second (s)
c. Meter (m), Kilogram (kg), Second (s)
d. Foot (ft), Second (s), Slug
e. Foot (ft), Second (s), Dyne (lbf)

104. Anda diperintahkan untuk menimbang berat sebuah karung yang berisi beras dengan menggunakan satuan kilogram (kg). Berat dari karung tersebut 30 kg. Satuan kilogram yang anda pakai dalam menimbang karung tersebut termasuk ke dalam sistem satuan...

a. Gravitional system (British)
b. Gravitional System (America)
c. International System
d. Absolute Dynamic System
e. English Absolute System

105. Ibu meminta tolong untuk memotong tali sepanjang 50 cm. Tali tersebut digunakan untuk mengikat karung beras yang telah Anda timbang tadi. Satuan centimeter yang anda pakai dalam menghitung panjang tali termasuk ke dalam sistem satuan...

a. International System
b. Gravitional System (America)
c. Gravitional system (British)
d. English Absolute System
e. Absolute Dynamic System

106. Ayah memberi Deo tugas agar lebih memahami materi tentang konversi satuan. Tugas yang diberikan berupa mencari hasil dari perhitungan: 10 kg x 150 m x 7 s. Hasil dari perhitungan tersebut adalah...

a. 1.500 kg m s
b. 1.500 kg-1 m-1 s-1
c. 10.500 kg-1 m-1 s-1
d. 10.500 kg m s
e. Tidak dapat dihitung

107. Adik meminta bantuan Anda untuk menjawab soal perhitungan yang diberikan gurunya. Soal tersebut adalah : 3 Joule + 7 Btu. Hasil dari perhitungan tersebut adalah...

(1 Joule = 9,484 x 10-4 Btu)

a. 70,009484 Btu
b. 7,0009484 Btu
c. 0,70009484 Btu
d. 16,9484 x 10-4 Btu
e. Tidak dapat dihitung

108. Adik mendapat tugas dari guru untuk menyelesaikan tugas yang diberikan guru. Soal yang diberikan adalah: 10 Kg + 4 Km + 20 Sekon. Hasil dari perhitungan tersebut adalah...

a. 34 Kg Km Sekon
b. 34 Kg Km-1 Sekon
c. 34 Kg Km Sekon-1 
d. 34 Kg-1 Km-1 Sekon-1
e. Tidak dapat dihitung

109. Adik sedang sakit demam. Ketika diukur menggunakan termometer ternyata suhu badan adik 38°C. Jika ibu ingin mengkonversikan suhu tersebut kedalam satuan fahrenheit maka suhu badan adik menjadi...

a. 70 F d.
b. 68,4 F
c. 68,8 F
100 F
e. 100,4 F


110. Kakak sedang sakit. Ketika diukur menggunakan termometer ternyata suhu badan kakak 39°C. Jika suhu tersebut dikonversikan kedalam satuan kelvin, maka suhu badan kakak menjadi..

a. 300 K
b. 306 K
c. 312 K
d. 315 K
e. 320 K


111. Angka penting adalah semua angka yang di dapat dari hasil pengukuran. Angka penting terbagi atas 2. Angka yang dapat dibaca pada skala ukur termasuk ke dalam...

a. Angka mimpi
b. Angka imajiner
c. Angka taksir 
d. Angka eksak
e. Angka mutlak


112. Ayah mengukur kayu untuk dibuat gantungan kunci menggunakan jangka sorong. Kayu yang dibutuhkan untuk membuat kandang ayam sepanjang 125,5032 mm. Jumlah angka penting yang di cetak tebal pada soal adalah...

a. 7 angka penting 
b. 6 angka penting
c. 5 angka penting
d. 4 angka penting
e. 3 angka penting


113. Kakak mengerjakan soal fisika tentang kalor. Di dapat besarnya kalor adalah 1,310 x 10-22 J. Banyaknya angka penting dari hasil tersebut adalah...

a. 3 angka penting
b. 4 angka penting
c. 5 angka penting
d. 2 angka penting
e. Tidak ada angka penting

114. Nita ditugaskan untuk membuat larutan dengan konsentrasi 0,001 N. Setelah larutan jadi ternyata di dapat konsentrasi sebenarnya yaitu 0,0013. Banyaknya angka penting dari angka yang dicetak tebal adalah...

d. 5 angka penting
e. 4 angka penting
a. 3 angka penting
d. 2 angka penting
e. Tidak ada angka penting


115. Ibu menimbang tepung untuk dibuat kue menggunakan neraca analitik. Tepung yang dibutuhkan untuk membuat kue sejumlah 13,452 gr. Jumlah angka taksir yang dicetak tebal pada soal adalah...

a. 5 angka taksir
b. 4 angka taksi
c. 3 angka taksir
d. 2 angka taksir
e. 1 angka taksir

116. Retno sangat tertarik dalam bidang pengukuran. Setelah tamat sekolah dia berencana melanjutkan kuliah dan mengambil jurusan yang mempelajari ilmu tentang pengukuran. Ilmu yang berhubungan dengan pengukuran disebut...

a. Meteorologi
b. Metrologi 
c. Matrikologi
d. Farmakologi
e. Ginekologi

117. Pada dasarnya pengukuran suatu benda dilakukan dengan menggunakan alat ukur. Pada alat ukur tersebut terdapat istilah-istilah yang sering dipakai. Salah satunya adalah sensitivitas. Sensitivitas dalam pengukuran adalah...

a. Batas terbesar dari suatu alat ukur
b. Batas terkecil yang dapat ditentukan
c. Penyimpangan variabel yang diukur
d. Harga terdekat suatu pembacaan alat ukur
e. Kesamaan nilai pada sekelompok pengukuran

118. Tingkat ketelitian suatu alat ukur berbeda-beda. Mulai dari tingkat ketelitian rendah sampai tingkat ketelitian yang tinggi. Seperti contoh antara gelas ukur, pipet volume, dan labu ukur, memiliki tingkat ketelitian yang berbeda. Dari pernyataan di atas, yang dimaksud dengan ketelitian dari alat ukur adalah...

a. Kemampuan alat ukur untuk menunjukkan hasil yang sama dari proses pengukuran berulang-ulang
b. Batas terkecil yang dapat ditentukan
c. Penyimpangan variabel yang diukur dari nilai sebenarnya
d. Kesamaan nilai pada sekelompok pengukuran
e. Harga terdekat pembacaan instrumen dari variabel yang diukur terhadap harga sebenarnya.

119. Ani melakukan pengukuran pH air menggunakan pH meter. Dari hasil pengukuran didapatkan hasilnya yaitu 9,2. Hasil tersebut jauh menyimpang dari hasil sebenarnya sebesar 7. Alat yang digunakan ani mengalami kesalahan pembacaan yang dikenal dengan istilah...

a. Repeatabilitas
b. Sensitivitas
c. Error 
d. Presisi 
e. Akurasi

120. Setiap alat ukur harus dianggap tidak cukup baik sampai terbukti bahwa alat tersebut memang baik. Untuk membuktikan bahwa alat ukur tersebut memang baik maka dilakukan proses...

a. Kalibrasi 
b. Koreksi
c. Presisi
d. Perbaikan
e. Akurasi

121. Dalam memproduksi suatu barang, hal penting yang harus disiapkan adalah bahan baku produksi. Bahan baku yang berperan dalam proses produksi namun tidak tampak secara langsung ketika sudah berbentuk barang jadi disebut...

a. Bahan baku tak langsung
b. Bahan baku langsung
c. Bahan baku primer
d. Bahan baku sekunder
e. Bahan penunjang

122. Seorang pengerajin membuat lemari menggunakan bahan berupa kayu, paku, dempul, kuas, dan cat. Dari bahan yang dipakai oleh pengerajin tersebut, yang termasuk kedalam bahan baku langsung adalah...

a. Paku
b. Cat
c. Kayu 
d. Dempul
e. Kuas

123. Seorang pengusaha roti ingin membuat dan memasarkan roti buatannya. Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah tepung, gula, garam, telur, baking soda, tissue, plastik pembungkus, dan kotak roti.

Dari bahan yang dipakai, yang termasuk kedalam bahan penolong adalah...

a. Tepung, gula, dan garam
b. Tissue, plastik pembungkus, dan kotak roti
c. Tepung, baking soda, dan telur
d. Tepung, telur, dan plastik pembungkus
e. Tepung, gula, dan tissue

124. Ojip disuruh ibu untuk membeli sebotol alkohol di apotik. Alkohol yang dibeli sebanyak 120 mL dan berkadar 70%. Banyaknya alkohol murni yang di larutkan untuk mendapatkan jumlah kadar tersebut adalah...

a. 70 mL
b. 74 mL
c. 80 mL
d. 84 mL
e. 88 mL

125. Air sumur yang terdapat di rumah William mengandung 0,02% ion magnesium. Jika William mengkonversi kadarnya dari persen ke ppm, maka kadar ion magnesium tersebut menjadi...

a. 10 ppm
b. 100 ppm
c. 2 ppm
d. 20 ppm
e. 200 ppm

126. Boy memiliki usaha pembuatan cuka. Dari 20 L cuka murni yang dia miliki akan dibuat menjadi cuka berkadar 5%. Jumlah air yang diperlukan Boy untuk pengenceran adalah...

a. 280 L
b. 300 L
c. 380 L
d. 400 L
e. 420 L

127. Radit ingin membuat larutan garam. Bahan yang diperlukan yaitu 30 gr garam dan 120 gr air. Besarnya persentase larutan garam tersebut sebesar...

a. 30%
b. 20% 
c. 15%
d. 10%
e. 5%

128. Anda mengenal ada tiga wujud zat yaitu zat padat, zat cair, dan gas. Ketiga wujud zat tersebut memiliki perbedaan pada jarak antarmolekul penyusunnya. Zat yang memiliki jarak antarmolekulnya sangat dekat dan molekulnya bergerak tidak bebas disebut...

a. Gas
b. Zat cair
c. Zat padat
d. Plasma
e. Koloid

129. Perhatikan pernyataan di bawah ini !

I. Jarak antar molekulnya sangat jauh
II. Volume dan bentuk berubah-ubah sesuai dengan wadahnya
III. Mempertahankan volume dan bentuk nya
IV. Jarak antar molekulnya sangat rapat.

Berdasarkan pernyataan di atas, yang termasuk kedalam ciri-ciri gas adalah...

a. I dan II 
b. I dan III
c. II dan III
d. II dan IV 
 e. III dan IV

130. Selama ini kita mengenal 3 wujud zat. Ternyata ada satu wujud zat lain. Zat tersebut ditemukan pada awan-awan yang bermuatan yang menghasilkan petir. Wujud zat tersebut dikenal dengan...

a. Zat padat
b. Zat cair
c. Gas 
d. Aerosol
e. Plasma

131. Pengharum ruangan lama kelamaan akan habis. Ini terjadi karena pengharum ruangan tersebut bereaksi dengan udara. Proses perubahan fase zat yang terjadi pada pengharum ruangan tersebut adalah...

a. Menyublim 
b. Mencair
c. Mengkristal
d. Mengembun
e. Menguap

132. Perubahan fase suatu zat merupakan perubahan termodinamika dari satu fase ke keadaan fase yang lain. Perubahan fase zat ini terjadi ketika titik tertentu tercapai. Perubahan fase zat dari fase gas menjadi plasma disebut...

a. Menguap
b. Mengkristal
c. Menyublim
d. Ionisasi
e. Deionisasi

Essay


1. Salah satu bagian yang terdapat dalam crude oil adalah suspended solid. Keberadaannya dapat mengurangi mutu CPO. Apakah yang dimaksud dengan Suspended Solid?
Jawaban: Padatan tidak terlarut

2. Banyak faktor yang dapat menyebabkan tingginya ALB CPO produksi, apa saja faktor-faktor yang mempengaruhinya? 
Jawaban: Buah terlalu matang, Tingginya kadar air dan kotoran

3. Mutu CPO dipengaruhi oleh beberapa parameter. Apa sajakah parameter tersebut? 
Jawaban: Kadar asam lemak bebas, kadar air, kadar kotoran

4. Salah satu proses pemurnian CPO adalah proses degumming. Pada proses ini ditambahkan zat yang dapat menyerap getah dari CPO produksi. Senyawa apakah yang ditambahkan pada proses ini? 
Jawaban: H3PO4

5. CPO produksi masih memiliki warna yang terlalu pekat. Untuk memperbaikinya dilakukan proses pengurangan warna. Apakah nama proses pengurangan warna tersebut?
Jawaban: Bleaching

6. Setiap perusahan harus memiliki bagian yang menangani masalah K3LH. Jelaskan menurut pendapatmu, mengapa penerapan K3LH penting bagi industri, baik bagi pekerja maupun perusahaan itu sendiri! 
Jawaban: Karena K3LH dapat menjamin kesejahteraan pekerja khususnya apabila terjadi kecelakaan kerja dan hal-hal untuk mencegah kecelakaan kerja, bagi perusahan K3LH juga penting karena dengan adanya adanya jaminan keselamatan dari perusahaan maka kualitas pekerja lebih baik karena semua dapat bekerja dengan baik dan produktif.

7. Kamu tentu pernah memperhatikan ataupun mengetahui tentang suatu kejadian kecelakaan saat bekerja di laboratorium. Tuliskan pengalamanmu atau orang lain yang kamu ketahui tentang kecelakaan kerja di laboratorium! 
Jawaban: Contohnya ialah : 
  • Kulit yang melepuh terkena tumpahan asam sulfat pekat
  • Kulit yang terbakar karena terkena ledakan reaksi kimia
  • Kulit yang terluka terkena pecahan kaca yang pecah
  • Tersetrum karena aliran listrik yang korslet
8. Setelah kamu mempelajari, mempraktekkan ataupun menyaksikan melalui video tentang penggunaan apar, tuliskanlah penggunaan apar secara Cepat Aman dan Tepat (CAT)! 
Jawaban: penggunaan apar secara Cepat Aman dan Tepat (CAT)
  • Jangan melawan arah angin
  • Ikuti arah angin
  • Jangan terlalu dekat dengan sumber api
  • Arahkan Apar dengan sudut 30-60 o
  • Jangan semprotkan ke lidah api
  • Semprotkan ke dasar api
9. Anda baru saja diterima bekerja sebagai laboran disalah satu perusahaan industri minyak kelapa sawit. Sebagai seorang laboran baru tentunya anda harus menyiapkan ataupun menerima peralatan APD yang akan digunakannya selama bekerja. 

Tuliskan dan jelaskan peralatan APD apa saja yang dibutuhkan, lengkap dengan kegunaannya! 
Jawaban: APD yang digunakan laboran:

  • Jas Laboratorium digunakan untuk melindungi tubuh ketika bekerja
  • Sarung tangan karet digunakan untuk mengambil zat-zat yang dapat merusak kulit
  • Sarung tangan nilon digunakan untuk menambil bahan yang panas
  • Sepatu safety digunakan untuk melindungi kaki dari tumpahan bahan-bahan kimia
  • Helm digunakan untuk melindungi kepala ketika mengambil sampel ke luar Laboratorium, misalnya ke dalam pabrik
100. Seorang laboran akan menerima bahan kimia untuk disimpan di laboratorium, diantara bahan-bahan tersebut terdapat logam Natrium dan Kalium permanganat yang memerlukan penanganan khusus dalam penyimpanannya. 

Jelaskan apa yang harus dilakukan laboran tersebut agar penanganan/penyimpanan terhadap kedua zat tersebut tepat dan tidak menimbulkan ledakan dan api!
Jawaban: Bahan kimia seperti logam Natrium atrium (Na) harus disimpan di dalam minyak tanah (kerosene) atau minyak mineral. 

Padatan flammable ini harus disimpan dalam cabinet flammable dan dijauhkan dari cairan flammble atau cairan combustible. Natrium sangat reaktif terhadap air, jangan disimpan di bawah bak cuci dan lainnya. 

Kalium Permanganat harus dipisahkan dari bahan-bahan flammable dan combustible serta bahan kimia reduktor seperti seng (Zn), logam alkali (litium = Li, natrium = Na, kalium = K, rubidium = Rb) dan asam formiat (HCOOH). 

Jangan menyimpan pada wadah/tempat yang terbuat dari kayu juga jangan berdekatan dengan bahan lain yang mudah terbakar. Simpan pada tempat dingin dan kering

11. Terdapat dua kelompok alat ukur dalam analisa kuantitatif. Yaitu alat ukur kuantitatif dan alat ukur kualitatif. Pada saat praktikum titrasi asam-basa dengan menggunakan biuret, kelompok alat ukur apa yang digunakan? Mengapa?

Jawaban: Pada saat titrasi asam menggunakan biuret, alat ukur yang digunakan adalah alat ukur kuantitatif karena buret merupakan alat ukur dengan tingkat akurasi yang tinggi.

Adapun yang termasuk alat ukur kuantitatif antara lain biuret, labu ukur, dan pipet gondok.

12. Jelaskan metode yang paling cocok untuk pengolahanyang ramah lingkungan dan menambah nilai ekonomi untuk limbah botol plastik!

Jawaban: Metode yang paling tepat untuk dilakukan yaitu Recycle. Karena dengan metode recycle pengolahan limbah melalui proses daur ulang menjadi produk lain yang punya nilai ekonomis. Contohnya memanfaatkan sampah plastik menjadi produk ekonomis.

13. Alex bersama temannya mengendarai sepeda motor dari kota Medan menuju kota P.Siantar dengan kecepatan 85 km/jam. Berapakah kecepatan sepeda motor tersebut jika dikonversi menjadi mil/jam !

(1 mil/jam = 1,609 km/jam)
Jawaban: 
 1 mil/jam = 1,609 km/jam
... mil/jam = 85 km/jam
Maka, 85 km/jam : 1,609 km/jam  = 52,828 mul/jam.

14. Keakuratan semua alat ukur akan menurun dari waktu ke waktu sehingga alat tersebut harus dikalibrasi secara terjadwal. Secara umum, apa manfaat dari kalibrasi ?
Jawaban: 
  • Menjaga kondisi instrumen ukur agar tetap sesuai dengan spesifikasinya
  • Mendukung sistem mutu yang diterapkan di berbagai industri pada peralatan laboratorium dan produksi yang dimiliki
  • Mengetahui penyimpangan antara harga benar dengan harga yang ditunjukkan oleh alat ukur

15. Sebanyak 15 kg larutan asam posfat 40% dicampur dengan 35 kg larutan asam posfat 20%. Berapakah kadar asam posfat yang dihasilkan dari pencampuran tersebut ?
Jawaban: Kadar Campuran = 16%.

16. Koswara diberikan tugas untuk membuat larutan NaCl dengan kadar 10%. Ternyata di gudang tersedia 15 kg larutan NaCl berkadar 40%. Berapakah air yang ditambahkan koswara untuk membuat larutan tersebut ? 
Jawaban: Air yang ditambah sebanyak 60kg.

17. Kadar air raksa dalam air tidak boleh melebihi ambang batas yang telah ditetapkan yaitu 5 ppm. Tentukan besarnya massa air raksa tersebut dalam 1 liter air
jika berat jenis air sebesar 1 gr/mL !
Jawaban: Batas massa air laksa dalam 1 L air = 5 mg.


Akhir Kata


Itulah beberapa kumpulan Kumpulan 100+ Soal Jurusan Kimia Industri KI [+Kunci Jawaban] 2020, bisa dipergunakan untuk siswa kelas 10, 11 dan 12, semoga kumpulan soal ini bermanfaat. Terimakasih telah berkunjung di Fivser.com
Content Creator For Fivser.com

Post a Comment

Jangan Spam, Jangan Berkata Kasar dan Kotor
© Fivser. All rights reserved. Developed by Jago Desain