Resmi Hadir Di Indonesia, Berikut Spesifikasi Dan Harga Realme XT



Kemarin, pada Rabu, 23 Oktober 2019 Realme resmi menghadirkan Smartphone terbaru ke Indonesia. Belum genap sebulan yang lalu Realme mengeluarkan Realme 5 dan Realme 5 Pro. Kini sudah resmi hadir di Indonesia Realme XT. Smartphone dengan kamera 64 Megapiksel Quad Camera ini dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau dikelasnya, serta terdapat dua varian warna yang berbeda.

Berapa sih harga Realme XT?
Realme XT yang disebut juga Realme XperT ini dibandrol dengan harga mulai dari 4Juta s.d 4,5Juta. dan hadir dalam dua varian warna yaitu Pearl White dan Pearl Blue. Harga yang cukup lumayan bukan?

Harga 4 Juta untuk varian RAM 4GB/128GB, dan 4,5 Juta untuk varian RAM 8/128GB.
Realme XT memakai layar berjenis Super AMOLED berdimensi 6,4 inchi beresolusi Full HD+. Layarnya juga telah mendukung teknologi in-display fingerprint, serta sudah dilapisi oleh Corning Gorilla Glass 5.

Buat dapur pacunya, Realme XT ditenagai dengan Processor Snapdragon 712 AIE, RAM sampai 8GB, Memori penyimpanan 128GB, Baterei 4000mAh, dan telah didukung dengan fitur Vooc Flash Charge 3.0.

Sedangkan untuk segi kamera, Realme XT hadir dengan 4 Kamera dibagian belakangnya. Konfigurasinya masing-masing  64 Megapiksel lensa utama dengan dukungan sensor samsung ISOCELL Bright GW1, 8 Megapiksel lensa ultrawide, 2 Megapiksel lensa makro, dan 2 Megapiksel untuk foto bokeh. dan kamera depan dengan resolusi 16 Megapiksel.

Di Acara perilisan Realme XT kemarin juga mengumkan harga earphone Realme Buds Wireless dan Realme XT Iconic Case. Kedua produk tersebut hadir dengan harga Rp. 499ribu dan Rp. 89ribu. yang  akan hadri pada 2 November mendatang. Produk earphone ini merupakan hasil kerjasama Realme dangan Alan Walker, yang diklaim menawarkan suara bass yang optimal.

Berikut Spesifikasi lengkap dari Realme XperT:

Ukuran
  • Panjang 158,7mm
  •  Lebar: 75.2mm 
  • Tinggi: 8.6mm 
  • Berat: 183g (dengan baterei)
Kamera
  • 64 Megapiksel AI Quad Camera dengan Ultra Wide-angle dan Lensa Makro 
  • Kamera Depan Sony 16MP
  • Kamera utama 64 Megapiksel.
  • 64MP main camera
  • Samsung GW1 Sensor
  • f/1.8 aperture
  • 1/1.72 sensor size
  • 6P lens
  • 8MP wide-angle lens
  • 119°±1.5° angle
  • f/2.25 aperture
  • 5P lens
  • Mendukung super nightscape
  • Portrait lens
  • Six portrait style
  • Macro lens
  • 4cm shooting distance
Perekaman Video
  • 4K video recording at 30fps
  • 1080p HD video recording at 30fps/60fps
  • 720p HD Video recording at 30fps/60fps
  • Slow motion up to 960fps
  • Electric image stabilization untuk kamera depan dan kamera utama.
Layar
  • 6.4-inch (16.2cm) dew-drop fullscreen
  • Super AMOLED screen texture
  • 91.9% screen-to-body ratio
  • 2340-by-1080-pixel resolution at 402 ppi
  • Corning Gorilla Glass 5
  • Night mode for eye care
Baterei
  • 4000mAh
  • Vooc Flash Charge 3.0 (5V, 4A didalam kotak)
Hardware
  • Qualcomm Snapdragon 712 AIE
  • Octa-core CPU
  • 10nm process technology
  • Up to 2.3GHz clock speed
  • DDR4 RAM
  • 4GB/8GB
  • UFS 2.1 ROM
  • 128GB
  • Up to 256GB memori eksternal
Jaringan
  • Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 5.0 wireless technology
  • GSM: 850/900/1800/1900MHz
  • WCDMA: 850/900/2100MHz
  • FDD-LTE: Bands 1/3/5/8
  • TD-LTE: Bands 38/40/41(2535-2655MHz)
Sensor
  • GPS/Beidou/Galileo
  • Light sensor
  • Proximity sensor
  • Magnetic induction sensor
  • Gyro-meter
  • Acceleration sensor
  • Pedometer
  • G-sensor
  • In-Display Fingerprint
Port
  • 3.5mm headset jack
  • Type-C
  • Dual nano-SIM and TF card
Sistem
  • Color OS 6.0
  • Android 9 (Android Pie)
  • Dolby Atmos
Itulah spesifikasi lengkap dan harga dari Realme XT. Gimana cukup terjangkau bukan untuk Smartphone kualitas premium. Langsung tentukan pilihanmu ya untuk meminang smartphone ini atau tidak.
Content Creator For Fivser.com

Post a Comment

Jangan Spam, Jangan Berkata Kasar dan Kotor
© Fivser. All rights reserved. Developed by Jago Desain